- 500 gram ikan kembung banjar, ambil bagian dagingnya, haluskan
- 1 sdm tepung kanji
- 1 putih telur
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 3 sdm minyak untuk menumis
Haluskan :
- 4 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 1/2 liter air kaldu ikan
- 1/2 sdt bubuk merica
- 1/2 sdt bubuk pala
- 1 sdm garam
- 100 gram wortel, potong-potong
- 50 gram kol, iris kasar
- 100 gram kentang, potong dadu
- 1 buah tomat, potong dadu
- 1 batang daun bawang, potong 1 cm
- 2 batang seledri, iris halus
Cara membuat :
- Bakso ikan: campur daging ikan dengan tepung kanji, putih telur, bawang putih, merica, dan garam. Aduk rata, bentuk bulat-bulat. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus sampai harum dan matang. Angkat, masukkan tumisan bumbu ke dalam air kaldu ikan. Masak sampai mendidih. Masukkan bakso ikan, masak sampai terapung. Tambahkan merica, pala, garam, dan kaldu bubuk.
- Tambahkan wortel, kol, kentang, tomat, daun bawang, dan seledri. Masak sampai semua bahan matang. Angkat.