Macam Kasus-Kasus Penipuan Part 1



            Penipuanadalah sebuah kebohongan yang dibuat untuk keuntungan pribadi tetapi merugikan orang lain, meskipun ia memiliki arti hukum yang lebih dalam, detail jelasnya bervariasi di berbagai wilayah hukum.
            Beberapa cara penipuan yang ditemukan antara lain seperti kasus berikut :
1. Narkoba
            Sesuai judulnya, seseorang akan ditelepon oleh si pelaku (penipu) kepada korban dengan tujuan mengirimkan sejumlah uang korban melalui kasus narkoba. Adapun caranya dengan melacak keberadaan keluarga yang berada jauh, misalnya seorang keluarga yang memiliki anak jauh dari orangtua. Si pelaku menghubungi melalui handphone dan menceritakan bahwa anaknya ditangkap karena kasus narkoba. Biasanya korban (target) akan dikejutkan, dengan gaya bahasa yang tegas oleh penipu (pelaku), dan seorang anak (samaran penipu yang pura-pura menangis untuk dibebaskan oleh orang tuanya).
            Mereka biasanya menghubungi pada jam sibuk, disaat itu akan muncul kepanikan luar biasa. Penipu dengan alasan minta uang damai jika ingin anaknya bebas, kalau tidak diberikan uang maka si anak akan dipenjarakan apabila terjadi pertukaran shift pada kepolisian (pelaku penipu) tersebut. Dengan gaya bahasa yang tegas, dan tangisan seorang anak yang meyakinkan korban. Maka si korban akan berusaha mencari dan memberikan sejumlah uang sesuai negosiasi mereka.

Pesan :
-          sebelum mencari uang untuk mengirimkan uang ke penipu, hubungi dahulu keluarga Anda (yang ditangkap)
-          jika telepon selular keluarga Anda tidak aktif, tunggu beberapa jam kemudian untuk menunggu keaktifannya atau hubungi pihak teman terdekat dengan keluarga Anda
-          jangan mudah percaya, percayakan kepada anak Anda, jika Anda percaya sama anak Anda sendiri. Ia akan berusaha sebaik-baiknya menjadi anak baik jika dia memikirkan masa depannya

2. Kecelakaan
            Sesuai judulnya, mereka yang membantu korban kecelakaan (penipu) akan meminta biaya untuk administrasi keluarga Anda yang kena bencana. Biasanya ia meminta isikan pulsa untuk dapat komunikasi kepada Anda agar dapat mengetahui perkembangan terakhir anak Anda melalui telepon genggam. Dengan gaya bahasa yang meyakinkan, dengan bantuan seorang dokter bohong-bohongan. Membuat kepanikan semakin meningkat, dengan cara begitu korban bisa mengirimkan uang dengan jumlah yang ditentukan tanpa negosiasi. Karena sifatnya sangat penting.

3. Hadiah
            Awal mula percakapan si penipu dengan bermodalkan pulsa, berkorban sedikit dengan keuntungan maksimal. Ia akan menelepon panjang lebar menjelaskan keputusan rapat terbatas undian berhadiah. Dia akan meminta nomor rekening Anda, alamat Anda, Cabang pembukaan rekening, yang mengatas namakan Anda. Dengan pembicaraan tersebut, ia akan membuat Anda yakin bila ada sebuah potongan pajak hadiah, dan hadiah akan jadi milik Anda tanpa Anda dipungut biaya. Uang yang dikirimkan oleh si penipu tidaklah banyak. Namun penipu tersebut meminta Anda untuk mengechek langsung ke mesin ATM terdekat Anda, kalau seandainya uang Anda sudah dikirimkan, maka berkata terima kasih, dan ia pun menyarankan bahwa itu tidak sepenuhnya hak Anda, masih ada hak anak yang kurang mampu. Dengan begitu Anda akan masukkan pin ATM anda dalam mesin tersebut. Ketika Anda melakukan check saldo, maka uang yang ada di tabungan Anda akan lenyap semua.

Berhati-hatilah, karena penipuan pastinya membuat sebelah pihak rugi.